Dalam mengikuti matakuliah Rekayasa Perangkat Lunak ,saya awalnya merasa
proses pembelajarannya berbeda dari proses perkuliahan lainnya dimana
matakuliah ini mengawalinya dengan suatu yang berbeda yaitu memberikan kegiatan
yang membuat kita berbaur dengan teman menjadi lebih dekat tetapi tetap dengan
adanya materi tentang rekayasa perangkat lunak. Setiap hari proses yang
dilakukan dengan membahas materi yang dikaitkan dengan kegiatan lain yang
mengaitkan satu sama lain dalam pengerjaannya. Tetapi di dalam proses yang
berbeda dari biasanya saya masih belum mengenal dengan jelas bagaimana itu
rekayasa perangkat lunak yang sebenarnya walaupun demikian saya megerti tentang
materi yang telah dijelaskan selama ini.
Dalam masa perkuliahan matakuliah ini kita lebih sering melakukan suatu
tugas yang membuat kita saling bekerja sama untuk membuat hasil yang baik. Namun
demikian sebaiknya pengenalan tentang rekayasa perangkat lunak ini dijelaskan
secara singkat namun dapat menggambarkan bagaimana itu rekayasa perangkat lunak
yang sebenarnya ada sehingga dalam mengikuti matakuliah ini kita bisa semakin
megerti dan paham tentang rekayasa perangkat lunak secara mendalam.
Oleh karena itu, selama saya mengikuti matakuliah ini saya tertarik dengan
proses yang dibuat dimana membuat kita bisa saling bekerja sama dalam
megerjakan tugas yang ada. Di dalam proses pengajaran interaksi satu dengan
yang lain bertambah daripada sibuk mencatat materi matakuliah dimana proses
yang dilalui juga menambah ilmu yang secara langsung pada mahasiswa serta
menambah ikat pertemanan dengan yang lain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar